Rabu, 28 Januari 2009

I wanna help you

Unie merasa ada yang salah dengan sodara Unie. Dia sedang bermasalah tepatnya. Kali ini Unie terlibat secara tidak sengaja. Kami udah lama banget ga ketemu. Sejak kecil dulu, kami juga gak begitu dekat. Baru akhir2 ini aja kami lumayan dekat. Entah berawal dari mana, tiba2 dia mengatakan suatu hal yang membuat Unie terkejut. Yang jelas, hal ini sempat membuat Unie kecewa. Meskipun di sisi lain Unie sebenarnya merasa kasihan dengan dirinya. Dia seperti anak yang terbuang meskipun enggak sama sekali. Dan menurut Unie, disinilah letak persoalannya. Sodara Unie itu jadi kurang focus dengan hidupnya. Dia juga agak jauh dengan Tuhan, aku pikir. Makanya Unie kasihan banget dengannya. Tapi apakah dia bisa diarahkan kembali ya? Entahlah. Unie hanya pengen dia kembali focus pada tujuannya. Dan unie pengen bantu dia keluar dari masalah2nya.

-22jan09-

Apologize

Kertasku kosong. Unie sedang membaca diary lama. Ada ribuan kata maaf yang ingin Unie ucap untuk seorang kawan di sana. Selama hampir 3 tahun Unie dan dia selalu penuh emosi. Kadang sih akur, tapi kadang juga congkrah. Unie merasa punya banyak salah sama dia. Udah sering banget Unie buat dia sudah, repot, marah, jengkel. Unie emang nyebelin. Tapi, dia juga nyebelin sih. Makanya Unie sering sewot sama dia. Sikapnya gak jelas. Membingungkan. Tapi, kayaknya emang kami berdua tuh sama2 masih berego tinggi. Meski kadang salah satu dari kami ngalah, tetep aja ada hal yang membuat kami terasa sangat jaaaauuuhhhh banget. Padahal dulu kami bisa becanda yang garing ampe bosen. Ngobrol berjam2 yang gak mutu. Sekarang udah beda banget. Kami kayak dua orang kawan yang hanya tau nama aja. Padahal dia tau cerita Unie banyak, beda dengan Unie yang gak tau banyak cerita tentangnya. Aneh kan? Entah ya. Kayaknya butuh jutaan kata maaf untuknya. Karena Unie merasa terlalu naïf, terlalu keras, terlalu egois mungkin, entah terlalu apa lagi.

Kawanku, jika kau tahu, please forgive all of my mistakes. Unie sadar waktu tak bisa kembali. Waktu tak bisa berputar ulang. Waktu adalah sesuatu yang linear. Semoga kita dapat memperbaiki semuanya nanti. Entah kapan… Semoga
I hope it’s not too late to apologize.

-18jan09-

Minggu, 18 Januari 2009

Rokok

Kemarin malam, kebetulan ada rapat pemuda di dusun Unie. Kebetulan juga, kemarin Unie menjadi salah satu dari tim formatur untuk pemilihan ketua pemuda di dusun Unie. Di sini, Unie bukan mau ngomongin masalah kepemudaan yang ada di dusun Unie. Tapi Unie mau ngomongin masalah Rokok. Yah, lagi lagi ngomongin soal rokok.

Rokok kayaknya seolah udah jadi menu wajib di kalangan remaja saat ini. Terutama pemuda yang ada di dusun Unie. Rapatpun rokok masih menyala di mana-mana. Asapnya yang bau dan beracun betebaran di mana-mana. Duh, benernya paling benci sama yang namanya asap rokok. Kita sebagai perokok pasif akan dapat dampat negative yang cukup berbahaya bagi kesehatan kita.

Nah, sewaktu tim formatur kumpul, kebetulan Unie duduk dekat dengan salah satu teman Unie sejak SD, sebut aja namanya D. Si D ini bawa rokok dengan bungkus hitam. Iseng aku pegang bungkus rokok dengan gambar motor modifikasi. Eh, tiba2 rokoknya langsung diambil sama si pemilik. Sambil tersenyum dia nanya buat apa. Temenku yang satuny bilang “itu rokok X-nya mas D” dengan dibarengi rokok yang mengasap. Mungkin dikiranya gimana2. Tau juga kalo aku cewek baik2, dan gak pernah ngerokok. Bukan, bukan itu yang jadi masalah. Tapi, kenapa sih hanya pegang aja seolah udah mampu mencoreng image “baik2 di mata mereka? Itu kesan yang aku tangkap dari cara senyum, tanya, dan komentar temanku tadi. Well, aku sama rokok aja gak suka, sama asapnya gak betah, kenapa juga mereka takut aku akan menghisapnya? Ya positive thinking nya adalah mereka gak mau aku menghisap rokok. Padahal sama sekali gak ada niat begitu.

Tapi Unie juga heran dengan mereka. Kenapa ya mereka belum bisa menghargai orang lain yang tidak tahan dengan asap rokok? Toh mereka cuek aja ngeliat orang lain, termasuk aku, yang gak tahan dengan asap rokok. Tetep aja rokok masih menyala dan asap mengepul di mana-mana. Ya emang, merokok itu hak asasi setiap orang. Tapi hak setiap orang kan juga dibatasi dengan hak orang lain juga. Setidaknya ketika melihat ada orang yang gak tahan dengan asap rokok, misal dengan menutup hidung ato ngibas2in tangan ato pake kertas ato kipas, ya menyingkirkan rokoknya dulu apa susah sih. Sukur2 gak ngerokok dulu. Ngerokoknya bareng2 sama yang doyan ngrokok aja. Jadinya gak ngerugiin orang lain. Emang bener kok, mestinya ada smoking area dan no smoking area. Itu salah satu solusi yang pas untuk para perokok supaya menghargai dan dihargai orang lain (dalam kaitannya terhadap rokok).

Ya begitulah. Masalah rokok emang gak adanya abisnya untuk dibahas. Kalo Unie sih selama gak ganggu, kenapa mesti menganggu? So, saling menghargailah. But, thanks untuk temen2 Unie yang udah ngertiin kalo Unie udah ngibas2 tangan ato nutup hidup karena asap rokok dan segera menyingkirkan rokoknya. Minimal asapnya diarahin menjauh dari Unie dan kawan2 Unie yang gak betah sama rokok.

-18jan09-

Sudahlah, Israel. Berhentilah berperang!!

Jengkel banget kalo baca berita, denger kabar tentang perang Israel terhadap Palestina. Semua orang yang waras juga pastinya jengkel, kecewa, dan marah kepada Israel yang udah membunuh rakyat Palestina. Bagitu pula Unie yang jengkel dan marah. Berita menyebutkan korban tewas setelah 20 hari serangan Israel udah mencapai angka 1100 jiwa lebih tewas dan 5000 lebih luka2. Ya Allah, betapa kejamnya mereka. Bahkan dari angkar tersebut lebih dari 355 diantaranya adalah anak2, lebih dari 100 perempuan, dan lebih dari 117 para usia lanjut. Keji! Bahkan tak tanggung2 mereka juga mengebom markas PBB di Palestina yang menangani masalah social dan bantuan kemanusiaan di sana. Ini udah sangat keterlaluan. Wajar kalo Israel dijuluki sebagai teroris, penjajah, penjahat perang, dan pelanggar HAM terbesar dan terberat! Hancurkan Israel!!

Korban luka2 yang terkena tembakan dan bom dari Israel yang mencapai angka dahsyat, yakni 5000 orang itu juga kata relawan dokter yang menangani, korban sulit untuk diselamatkan. Kaki korban musti diamputasi. Kata dokter itu, kemungkinan senjata yang digunakan Israel adalah senjata model terbaru. Dugaan perang ini digunakan Israel untuk dijadikan sebagai laboratorium penggunaan senjata pemusnah model teranyar. Gila bener! Kata salah seorang pegawai di markar PBB yang kena bom itu juga bilang kalo senjata yang digunakan untuk mengebom markas PBB itu pake sulfat putih (kalo g salah begitu). Unie baca berita di kompas sampe geleng2. Katanya kalo bahan kimia itu mengenai kulit akan terbakar, jika kena gedung bisa terbakar dan hancur.

Wih..wih.. kalo emang bener perang ini dijadikan laborat Israel ato sebagai uji coba senjata, apa gak ngeri tuh? Belum lagi korban anak2 yang makin banyak. Kata salah satu sumber, Israel emang sengaja juga mencari korban anak2 supaya generasi Palestine terputus. Aduh, Unie lupa pernah baca tulisan di mana gitu. Ketika Israel berhasil mengebom suatu area dan di situ terdapat anak2, mereka akan bersorak. Astagfirullah.. kenapa juga Dewan Keamanan PBB aja gak mempan hadapi tragedy kemanusian di Palestina ini. Entah apa yang sebenarnya terjadi di sana. Apakah memang ada intrik yang membuat resolusi DK PBB dan seruan2 negara2 lain seolah hanya jadi angin lalu aja. Sama sekali gak mempan. Sungguh mengherankan. Terserahlah ya dengan urusan HAMAS yang jika ditilik dari sudut agama emang berjihad. Karena emang Israel ini merebut dan menjajah. Tapi mbok ya, jika pun mereka berperang, pakailah hukum perang yang benar. Jangan sampai membuat rakyat sipil jadi korban. Apalagi anak2 dan perempuan. Berperang itu ada aturannya. Jika melanggar, maka dia bisa disebut sebagai penjahat perang. Dan penjahat perang itu sangat rendah.

Udahlah hai Israel. Berhentilah berperang dengan saudaramu. Ciptakan perdamaian di dunia ini. Gak cape aja perang terus menerus dengan saudara2mu?

15/18 jan 09

Jumat, 16 Januari 2009

Hanya andai, “To Be One”

Andai saja Israel mendengar, memahami, menghayati, dan juga melaksanakan makna dari lagu yang nyanyikan oleh Gita Gutawa “To Be One” waktu lomba di Cairo tahun lalu, pastinya kedamaian di Jalur Gaza akan segera tercipta. Tidak lagi ia akan melakukan tindak biadab terhadap umat Muslim khususnya, dan rakyat Palestine pada umumnya.

Indahnya lagu itu.. sebagai bahasa universal,

To Be One by Gita Gutawa:

I see rainbow in the sky
colors that bright in my world
I hear the hummingbirds
singing a beautiful song

the song of love and life term
the song of peace and hope
I don’t want disturb
I want this to be forever

even though we are not the same different ways
and we walk on different path,different road in this life
can we hold each other hand together
in this world and be as one

it will be a better place better hope
place that gives us peace of mind
filled with love no more tears
place where you and I can love
no more cries on this life
the place for us to be one

Ingat anak, ingat dosa

Berita pornografi tentu bukan barang baru lagi. Berita foto syur dari kakak beradik seleb jadi hot news beberapa waktu belakangan. Apalagi ketika saat ini yang jadi objek adalah keluarga Azhari yang memang punya garis wajah ayu, tubuh seksi, dan ya emang mereka juga “berani”. Barusan Unie nonton sebuah infotaiment yang membahas masalah itu. Kali ini yang diwawancarai adalah Rahma Azhari, salah satu (katanya sih jadi) “korban”. Foto2nya waktu mandi sama kakaknya, yakni sarah beredar luas di dunia maya.

Sebenarnya Unie heran. Mereka kan waktu difoto itu juga sadar sepenuhnya. Tapi kenapa juga penyesalan terjadi setelah foto2 itu tersebar luas? Yang namanya penyesalan pastinya emang datang di akhir. Tapi kan harusnya dia ato mereka yang pernah “jadi” korban juga tahu konsekuensi yang akan mereka dapatkan ketika mereka berfoto seperti itu.

Di satu sisi, yang nyebarin emang perlu ditindak. Bagaimanapun juga itu udah merupakan suatu perbuatan yang melanggar hukum, apalagi dengan adanya UU APP (Anti Pornofrafi dan Pornoaksi). Ketika melihat hukum Islampun itu jelas2 udah nglanggar. Jelas2 dalam Islam telah diatur untuk menutup aurat dan menjaga (maaf) kemaluan. Karena itu, sebenarnya perempuan adalah mulia.

Tadi sewaktu di infotaiment, mbak rahma juga bilang menyesal, malu, dan sedih ketika anaknya yang udah “dong” menanyakan ke dia tentang berita itu. Sebagai ibu, wajar juga dia mulai khawatir ketika anaknya sudah besar nanti akan googling dan mencari berita tentang ibu dan juga tante2nya, mungkin juga yang lain. Yah, dia juga ga bisa menarik waktu untuk menolak difoto ketika mandi itu. Ada kisah dari salah satu sahabat Rosul Saw yang sangat menjaga aurat beliau, pun ketika beliau hendak mandi, beliau akan mandi saat tidak ada orang di rumahnya dan di ruangan yang sangat tertutup, dengan posisi jongkok.

Ya, semoga dengan peristiwa ini, mereka2 akan makin tersadar. Terutama ketika mengingat akan anak2 mereka yang akan mempertanyakan hal itu kepadanya. Setidaknya mereka akan malu kepada anak2 mereka. Bagaimanapun juga, seorang ibu dan juga ayah pastinya mau anak2nya akan menjadi orang yang jauh lebih baik daripada orangtuanya.

So, selamatkan anak2 Indonesia dari bahaya pornografi dan pornoaksi!

-15Jan09-

tulisan pertama

14 January 2009 pada pukul 2.34 pm Unie mulai menulisnya..
Ini adalah zygote cerita-cerita yang akan terangkai dalam sebuah senandung lirihku. Unie suka bersenandung, namun cuma lirih saja. Tak perlu bersenandung dengan keras. Takut tetangga terganggu… ssttt
Ini adalah mula dari sebuah semangat untuk menorehkan tinta tipis pada not-not di lagu-lagu yang akan ku senandungkan..

Semoga ada hikmah yang tersimpan dari senandung lirih Unie.
Dan ku mulai ber-senandung lirih…

2.37 pm